Camat Sanden Slamet Santoso, S.IP sedang memberikan sambutan dalam acara Pemeriksaan Dini Kanker Serviks / IVA Tahap II Kecamatan Sanden
Bertempat di Puskesmas Sanden dilaksanakan Pemeriksaan Dini Kanker Serviks / IVA Tahap II dalam rangka Program Lanjutan Inovasi Terobosan kerjasama Departemen Obgyn FK UGM dengan Pemerintah Kecamatan Sanden, Polsek sanden, Puskesmas Sanden dan TP PKK Kecamatan Sanden pada hari Selasa 22 Agustus 2017. Dalam pemeriksaan IVA, FK UGM menerjunkan 10 orang dokter SpOG dari RSUPDr. Sardjito, 12 Koas FK UGM serta tenaga medis dari puskesmas Sanden.
Camat Sanden Slamet Santoso, SIP mengatakan, pemeriksaan IVA ini merupakan program lanjutan bakti sosial dalam rangka inovasi yang dulu dirintis keluarga besar Polsek Sanden kerja sama dengan RSUP Dr. Sardjito dan Departemen obgyn FK UGM.
Pemeriksaan dilaksanakan di puskesmas dengan pertimbangan efisiensi tempat. Sesuai rencana, pemeriksaan akan dilaksanakan selama dua hari mulai tanggal 22 s/d 23 Agustus 2017. Hari pertama, 103 orang warga Desa Srigading dan 25 orang warga Desa Murtigading, sedangkan besuk pagi jadwalnya Desa Gadingsari 102 orang dan Desa Gadingharjo 39 orang. Upaya yang kami lakukan, sebagai bentuk kebersamaan dalam rangka memerangi terjadinya kanker serviks dengan upaya deteksi dini, lanjutnya.
dr. Muhammad Nailul Fahmi, Sp.OG dari FK UGM mengatakan, pemeriksaan yang dilaksanakan saat tahap pertama hanya IVA saja, sedangkan tahap kedua ini tidak hanya pemeriksaan IVA tetapi juga ada pemeriksaan pap smear
dr. Fahmi berharap, kegiatan ini ada kelanjutan program dengan mendata hasilnya dan tindak lanjut bagi yang positif. Selain itu, perlu adanya program kelanjutan dengan pemeriksaan rutin tiga tahun sekali.
(hr~pa)
Bagikan ke
Facebook
Twitter
Google+